Tren Tahan Suku Bunga Meluas, IHSG Bisa Lanjutkan Penguatan
Muhammad Julian Fadli
15 December 2023 08:25
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat 15 Desember 2023 berpotensi melanjutkan tren penguatan, bersamaan dengan tren tahan suku bunga acuan dari sejumlah Bank Sentral, menyusul Bank Sentral Eropa (European Central Bank/ECB) yang juga mempertahankan suku bunga untuk pertemuan kedua dengan inflasi yang turun, setelah kemarin Bank Sentral Amerika Serikat (Federal Reserve/The Fed).
Pada perdagangan kemarin, Kamis (14/12/2023) IHSG menguat mencapai 100,67 poin atau setara dengan kenaikan 1,42% dan menutup perdagangan pada level 7.176,01.
Secara teknikal IHSG berpotensi melanjutkan tren Bullish menuju area resistance pada trendline garis hijau di area level 7.200. setelah perdagangan sebelumnya, IHSG berhasil break resistance pada time frame daily, di level 7.170.
Adapun resistance kuat selanjutnya yang menarik dicermati adalah 7.255. Sedangkan untuk support terdekat pada level 7.140 dan support selanjutnya 7.105. Hingga support terkuatnya di 7.065.
Sentimen pada perdagangan hari ini utamanya datang dari global dan regional. Semalam waktu Indonesia, Bank Sentral Eropa (European Central Bank/ECB) kembali mempertahankan suku bunga acuan untuk pertemuan kedua seiringan dengan inflasi yang turun.