Logo Bloomberg Technoz

Sukanto Tanoto akan Beli Produsen Tisu Hong Kong Rp51 Triliun

News
15 December 2023 08:05

Sukanto Tanoto. (Sumber: Bloomberg)
Sukanto Tanoto. (Sumber: Bloomberg)

Dong Cao dan Manuel Baigorri - Bloomberg News

Bloomberg, Taipan Indonesia Sukanto Tanoto mengumumkan rencana membeli saham Vinda International Holdings Ltd, termasuk saham-saham dari para pemegang saham terbesar dari produsen tisu yang tercatat di bursa efek Hong Kong tersebut.

Menurut pengumuman di bursa pada hari Jumat, keluarga pebisnis Sukanto Tanoto menawarkan untuk membeli saham Vinda yang belum dimilikinya seharga HK$23.5 per saham, mewakili premi sebesar 13.5% dari harga penutupan terakhir. 

Pembuat produk perawatan pribadi asal Swedia, Essity AB, dan pendiri Vinda, Li Chaowang, telah setuju untuk menjual saham mereka kepada keluarga Sukanto. Kedua pemegang saham terbesar ini memiliki kombinasi saham sebanyak 72.62% di Vinda.

Keluarga Sukanto dapat membayar maksimal HK$26 miliar atau setara dengan Rp51 triliun jika semua pemegang saham menerima tawaran tersebut.