Yellen Prioritas Periksa AI, Takut Ancam Stabilitas Moneter
News
15 December 2023 06:45
Christopher Condon-Bloomberg News
Bloomberg, Pemerintah AS memandang kecerdasan buatan atau AI cenderung menjadi risiko yang bisa mengancam stabilitas keuangan atau moneter. Hal ini sejalan dengan kekhawatiran Washington terhadap bahaya sistemis yang bisa ditimbulkan oleh teknologi yang sedang berkembang pesat itu.
Menteri Keuangan Janet Yellen pada hari Kamis mengisyaratkan bahwa pengawas AS akan memeriksa AI dan ancaman yang dapat ditimbulkannya. Hal ini akan menjadi prioritas utama pada tahun 2024. Pada bulan Oktober, Presiden Joe Biden menandatangani perintah eksekutif menetapkan standar perlindungan keamanan dan privasi untuk teknologi tersebut. Gedung Putih menilainya peraturan yang perlu dan mendesak.
Dalam pertemuan Dewan Pengawasan Stabilitas Keuangan yang juga mencakup kepala Federal Reserve dan Komisi Sekuritas dan Bursa, Yellen mengatakan, keberadaan kelompok tersebut akan fokus pada pemantauan perkembangan teknologi dan risiko terkait. Panel yang dikenal sebagai FSOC ini dibentuk setelah krisis keuangan tahun 2008 silam untuk menangani risiko sistemik.
“Tahun ini, Dewan secara khusus mengidentifikasi penggunaan kecerdasan buatan dalam industri jasa keuangan sebagai sebuah kerentanan dalam sistem keuangan,” kata Yellen menjelang rilis laporan tahunan.