Logo Bloomberg Technoz

BLT El Nino Rp400 Ribu dari Jokowi Cair, Begini Cara Ceknya

Redaksi
14 December 2023 14:35

Presiden Jokowi membagikan bansos pangan tahap kedua di gedung Bulog Dramaga, Bogor, Senin (11/9/2023).
Presiden Jokowi membagikan bansos pangan tahap kedua di gedung Bulog Dramaga, Bogor, Senin (11/9/2023).

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino mulai disalurkan. Penyaluran bantuan dilakukan oleh Presiden Joko Widodo di Kantor Pos Indonesia Kota Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu (13/12/2023).

Fenomena El Nino terjadi akibat pemanasan suhu muka laut di atas kondisi normal yang terjadi di Samudera Pasifik. Kondisi ini berdampak pada terjadinya cuaca ekstrim seperti kekeringan di Indonesia sejak Agustus 2023.

Untuk memeriksa kepesertaan penerima BLT, Anda dapat mengunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id. Sementara itu, untuk mengusulkan orang-orang yang layak menerima bantuan atau menghapus kepesertaan, Anda bisa melakukannya melalui menu 'Usul-Sanggah' di aplikasi Cek Bansos di Google Play. 

Bantuan yang diberikan senilai Rp200.000 per bulan dan diberikan selama 2 bulan periode November dan Desember 2023, sehingga para keluarga penerima manfaat (KPM) langsung menerima bantuan selama 2 bulan senilai Rp400.000. 

"Ya, bantuan diberikan per bulan Rp200.000. Untuk November Desember diberikan langsung secara bersamaan jadi Rp400.000," demikian keterangan tertulis Kementerian Sosial, dikutip Kamis (14/12/2023).