Logo Bloomberg Technoz

The Fed Tahan Suku Bunga Acuan, Isyaratkan 3 Pemangkasan di 2024

News
14 December 2023 06:14

The Federal Reserve (Sumber: Bloomberg)
The Federal Reserve (Sumber: Bloomberg)

Catarina Saraiva - Bloomberg News

Bloomberg, Bank Sentral Amerika Serikat (AS) atau Federal Reserve (The Fed) tahan suku bunga stabil untuk pertemuan ketiga. Bank sentral memberi sinyal yang paling jelas bahwa kampanye kenaikan suku bunga yang agresif telah selesai, dengan memperkirakan serangkaian pemotongan tahun depan.

Para pejabat memutuskan dengan suara bulat untuk mempertahankan kisaran target suku bunga acuan pada 5,25% hingga 5,5%, yang tertinggi sejak tahun 2001. Para pembuat kebijakan tidak memperkirakan ada kenaikan suku bunga lebih lanjut dalam proyeksi mereka untuk pertama kalinya sejak Maret 2021, berdasarkan estimasi median.

Sementara Gubernur Jerome Powell menyatakan bahwa para pejabat siap untuk kembali menaikkan suku bunga jika tekanan harga kembali muncul, dia mengindikasikan bahwa para pembuat kebijakan saat ini mengalihkan fokus pada kapan akan melakukan pemotongan suku bunga karena inflasi terus meluncur menuju target mereka sebesar 2%.

Tidak adanya penolakan terhadap pemotongan suku bunga dalam waktu dekat dari kepala The Fed, harga Treasury melonjak dan saham naik. Sementara para trader meningkatkan taruhan pada pemangkasan suku bunga pada Maret menjadi hampir pasti.