Logo Bloomberg Technoz

Pergerakan Harga Minyak Stabil Usai Alami Kejatuhan Hampir 4%

News
13 December 2023 08:30

Ilustrasi harga minyak dunia. (Dok: Bloomberg)
Ilustrasi harga minyak dunia. (Dok: Bloomberg)

Yongchang Chin—Bloomberg News

Bloomberg, Harga minyak di Asia stabil usai mengalami kemerosotan hampir 4% pada hari Selasa efek produksi dari Rusia dan Amerika Serikat (AS)—membuat kekhawatiran tambahan bahwa pasar menjadi kelebihan pasokan.

Minyak jenis West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan di bawah US$69/barel, sementara harga acuan global Brent mendekati US$73/barel.

Rata-rata mingguan ekspor minyak mentah Rusia melonjak ke level tertinggi sejak awal Juli, sementara AS menaikkan estimasi produksi tahun ini.

Pergerakan harga minyak dunia sejak Juni sampai awal Desember 2023. (Dok: Bloomberg)

Harga minyak mentah terpangkas sekitar 25% sejak akhir September, dengan sinyal pengurangan produksi oleh OPEC+ baru-baru ini gagal membendung penurunan. Pasar skeptis bahwa anggota kelompok tersebut akan mematuhi pengurangan sukarela.