Logo Bloomberg Technoz

Ganjar Mau Move On dari Tragedi Kanjuruhan dan KM 50

Mis Fransiska Dewi
12 December 2023 22:05

Ganjar di Debat Capres Perdana (Ibnu Affan)
Ganjar di Debat Capres Perdana (Ibnu Affan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Debat calon presiden (capres) 2024 edisi perdana digelar hari ini. Capres nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan memberikan pertanyaan kepada capres nomor urut 2 Ganjar Pranowo.

"Ada dua peristiwa yang menarik perhatian dan perlu kita bahas di sini. Peristiwa Kanjuruhan dan KM 50," kata Anies kepada Ganjar dalam debat capres di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Jakarta, Selasa (12/12/2023).

Peristiwa Kanjuruhan adalah kerusuhan di Stadion Kanjuruhan pada Oktober lalu. Ini adalah peristiwa berdarah dengan salah satu korban jiwa terbanyak di dunia sepakbola, dimana 135 orang kehilangan nyawa. 

Sedangkan peristiwa di KM 50 adalah kematian 2 orang setelah mengawal Habib Rizieq Shihab.

Ganjar pun menjawab pernyataan tersebut. Untuk Tragedi Kanjuruhan dan KM 50, Ganjar menyebut perlu bertemu dengan tim pencari fakta. Berbagai persoalan ini harus bisa dituntaskan agar Indonesia bisa bergerak maju alias move on.