Logo Bloomberg Technoz

Debat Capres 2024

Cek Fakta Debat Capres: 12 Pelanggaran HAM Berat

Redaksi
12 December 2023 21:48

Ganjar Pranowo (Dennis A. Pratama/Bloomberg Technoz)
Ganjar Pranowo (Dennis A. Pratama/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Calon Presiden Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo dalam debat Capres, Selasa (12/12/2023) menyoroti 12 pelanggaran HAM berat yang diakui pemerintah Joko Widodo dan tindak lanjut penyelesaiannya. Ganjar juga menyinggung rekomendasi DPR berkaitan dengan kasus penghilangan paksa sejumlah aktivis pada 1998. 

Cek Fakta:

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui 12 kasus pelanggaran hak asasi manusia (HAM) yang berat terjadi di Indonesia.

1. Peristiwa 1965-1966
2. Peristiwa Penembakan misterius pada 1982-1985
3. Peristiwa Talangsari di Lampung pada 1989
4. Peristiwa Rumoh Geudong dan Pos Sattis di Aceh pada 1989
5. Peristiwa Penghilangan orang secara paksa pada 1997-1998
6. Peristiwa Kerusuhan Mei 1998
7. Peristiwa Trisakti dan Semanggi I dan II pada 1998-1999
8. Peristiwa Pembunuhan dukun santet pada 1998-1999
9. Peristiwa Simpang KKA di Aceh pada 1999
10. Peristiwa Wasior di Papua pada 2001-2002
11. Peristiwa Wamena Papua pada 2003
12. Peristiwa Jambo Keupok di Aceh pada 2003

Presiden Jokowi lantas membentuk Tim PPHAM yang dibentuk oleh Presiden Jokowi. Tim tersebut memiliki tiga tugas yang diatur dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 17 Tahun 2022 tentang Pembentukan PPHAM. (Sumber: Sekretariat Presiden, Januari 2023).