Debat Capres 2024: Ganjar-Mahfud Pakai Kemeja Sat Set Tas Tes
Septiana Ledysia
12 December 2023 19:28

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ketiga pasangan calon bersiap menghadapi debat Capres (calon presiden) 2024 di Gedung KPU, Selasa (12/12/2023) malam. Mereka pun hadir dengan pakaian sesuai atribut kampanye masing-masing.
Seperti pasangan nomor tiga Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang mengenakan kemaja warna putih dengan tulisan sat set tas tes.
Lalu ada pasangan nomor dua yang mengenakan kemeja khas kampanye mereka, yaitu kemeja berwarna biru muda.

Yang berbeda adalah pasangan nomor satu yaitu Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar yang kali ini mengenakan jas. Dengan atribut pin bertuliskan Amin.

Diketahui pada debat perdana capres temanya adalah "Pemerintahan, Hukum, HAM, Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik, dan Kerukunan Warga."