Logo Bloomberg Technoz

“Sebenarnya kalo kita lihat dukungan rakyat sangat kuat hanya memang kita akui banyak intimidasi sehingga menyebabkan undecided bahkan unspoken voter itu juga cukup banyak,” terang Hasto.

Dari hasil survei yang dilakukan di 16 lembaga memang posisi Ganjar Pranowo dan Mahfud MD selalu di bawah Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Walau begitu, lagi-lagi Hasto tetap yakin, hasil akan berubah.

"Tetapi kalau kita lihat rata-rata misalnya, dengan berbagai upaya yang telah dilakukan itu pasangan pak Prabowo kan hanya 38%, padahal seharusnya bisa jauh lebih banyak, karena itu rakyat memberikan catatan terkait dengan berbagai bentuk intimadasi," ujar Hasto.

"Kemudian rakyat sudah cerdas, sehingga undecided dan unspoken voters ini lah yang akan menjadi penentu di dalam pemilu ke depan. Baik terkait dengan parpol, maupun terhadap capres-cawapres, dan kami percaya dengan semangat tinggi, pak Ganjar dan prof Mahfud terus bergerak," tambahnya.

Hasil survei Litbang Kompas menunjukkan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mendapat 39,3% suara, di posisi kedua ada pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapat 16,7% dan posisi terakhir ada Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan 15,3%.

(spt)

No more pages