Logo Bloomberg Technoz

Garap Bisnis Panas Bumi, PGEO dan Chevron Joint Venture

Muhammad Julian Fadli
10 December 2023 11:45

Suasana pencatatan saham perdana PT Pertamina Geothermal Energy Tbk.(Dok Rony Zakaria/Bloomberg)
Suasana pencatatan saham perdana PT Pertamina Geothermal Energy Tbk.(Dok Rony Zakaria/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) telah membentuk perusahaan patungan (Joint Venture Company/JVC) bersama Chevron New Energies Holdings Indonesia Ltd. (Chevron), untuk mengembangkan Wilayah Kerja Panas Bumi (WKP) Way Ratai, Lampung.

Perusahaan patungan tersebut didirikan dengan nama PT Cahaya Anagata Energy, pada 6 Desember 2023. Nantinya perusahaan patungan ini dilanjutkan dengan pengurusan Izin Panas Bumi (IPB) serta perizinan lainnya.

Direktur Utama Pertamina Geothermal Energy, Julfi Hadi mengatakan, perusahaan patungan yang diberi nama PT Cahaya Anagata Energy merupakan bahasa sansekerta, di mana Anagata berarti masa depan, yang mencerminkan komitmen berkelanjutan kedua belah pihak dalam mengembangkan Energi Baru dan Energi Terbarukan (EBT) sebagai energi masa depan, sejalan dengan agenda Pemerintah untuk mencapai Net Zero Emission 2060.

Mengutip keterbukaan informasi pada laman Bursa Efek Indonesia, hal ini disampaikan pada acara penandatanganan akta pendirian PT Cahaya Anagata Energy yang dilaksanakan di Graha Pertamina, Jakarta, Rabu (6/12/2023).

Adapun acara penandatanganan akta pendirian ini dilangsungkan oleh perwakilan Chevron New Energies Holdings Indonesia Ltd. Siddharth Jain, dan Direktur Utama Pertamina Geothermal Energy, Julfi Hadi, serta disaksikan oleh Chevron Indonesia Country Manager Wahyu Budiarto serta PTH. Direktur Utama Pertamina New and Renewable Energy (PNRE) Said Reza Pahlevy.