Logo Bloomberg Technoz

Mengenal Jet Kecil Dengan Kemampuan Menjinakkan Drone Serang

News
08 December 2023 17:40

Roadrunner, Jet Mini Penghalau Drone Serang Buatan Anduril. (Dok: Bloomberg)
Roadrunner, Jet Mini Penghalau Drone Serang Buatan Anduril. (Dok: Bloomberg)

Ashlee Vance—Bloomberg Businessweek

Bloomberg, Drone tempur militer terus berkembang secara kemampuan. Alat ini menjadi lebih berbahaya dari waktu ke waktu selain juga lebih murah. Drone merupakan pesawat tanpa awak, makin sering ditemui dipakai kelompok teroris, seperti ISIS. Sementara sistem penangkalnya masih membutuhkan biaya besar, jutaan dolar.

Kenyataan yang menurut analis militer tidak masuk di akal dan makin membuat cemas seiring berjalannya waktu, baik dari segi biaya maupun ancaman terhadap keselamatan pasukan darat.

Anduril Industries Inc, sebuah startup asal California Selatan yang menamakan dirinya sebagai pembuat teknologi pertahanan dan senjata era baru. Anduril telah menciptakan produk yang dijuluki Roadrunner. Ini sebagai jawaban atas ancaman drone yang terus meningkat di Amerika Serikat (AS).

Pengembangan alat berbentuk jet mini ini dirahasiakan selama dua tahun terakhir. Roadrunner bergerak secara otonom, berbentuk kecil untuk sebuah jet. Alat ini mendapat bantuan dari dua turbin dan dilengkapi dengan hulu ledak.