Logo Bloomberg Technoz

Harga Emas Antam Hari Ini Stagnan Meski Emas Dunia Lanjut Reli

Tim Riset Bloomberg Technoz
08 December 2023 09:10

Produk emas Antam Logam Mulai. (Dok logammulia.com)
Produk emas Antam Logam Mulai. (Dok logammulia.com)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) tidak bergerak meskipun di pasar global, harga emas masih melanjutkan reli kenaikan. Pada Jumat (8/12/2023), harga emas Antam dibanderol di Rp1.116.000 per gram, bergeming dari hari sebelumnya.

Adapun harga pembelian kembali emas oleh Antam (buyback price) yang menjadi acuan ketika pemegang emas menjual lagi logam mulianya ke Antam, juga tidak bergerak harganya masih di Rp1.105.000 per gram. 

Harga emas Antam dipengaruhi oleh pergerakan harga emas dunia dan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Biasanya ketika harga emas dunia naik dan rupiah melemah, harga emas akan terungkit naik lebih mahal. Sebaliknya, saat harga emas dunia turun dan rupiah kuat, harga emas berpeluang tetap. Kemarin nilai rupiah terhadap dolar AS tercatat melemah tipis ke Rp15.515/US$ tertekan sentimen global.

Sementara itu, pergerakan harga emas dunia sejatinya mencatat kenaikan dalam tiga hari terakhir terungkit sentimen data klaim pengangguran AS yang memperlihatkan kondisi ketenagakerjaan di negeri itu mulai melemah imbas pengetatan moneter selama lebih dari setahun terakhir. 

Malam ini, pemodal global akan menanti rilis data tingkat pengangguran (unemployment rate) di mana pasar memperkirakan angkanya stabil di 3,9%. Bila ternyata tingkat pengangguran AS pada November lalu lebih tinggi ketimbang prediksi pasar, itu akan semakin menguatkan ekspektasi pivot bunga acuan AS. Harga emas bisa semakin melambung tinggi.