Okupansi Kereta Api Nataru 2023 Masih 30%
Dovana Hasiana
07 December 2023 21:20
Bloomberg Technoz, Jakarta – VP Public Relations KAI, Joni Martinus mengatakan bahwa tingkat okupansi kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024 per hari Kamis (7/12/2023) adalah 30%. Perjalanan Jakarta-Surabaya menjadi salah satu yang difavoritkan penumpang.
Tingkat okupansi yang baru sebesar 30% merupakan suatu hal yang normal karena periode libur Nataru 2023/2024 tergolong masih lama, tepatnya sejak Kamis (21/12/2023) hingga Minggu (7/12/2023). “Kami prediksi memang nanti akan terus bertambah, pembelian tiket per hari ini 30% sudah dibeli masyarakat,” kata Joni di Stasiun LRT Jabodebek Halim, Jakarta Timur, Kamis (7/12/2023).
“Kita optimis nanti bisa akan semakin meningkat. Maka dari itu, kita menyediakan kenaikan [ketersediaan tiket]. Dibandingkan tahun lalu ketersediaan tiket mengalami kenaikan sebesar 18%.”
Selain itu, Joni menilai, banyak masyarakat Indonesia khususnya para pegawai yang masih menunggu kepastian jadwal libur dari kantornya sehingga penjualan tiket diprediksi akan mengalami lonjakan ketika mendekati waktu keberangkatan.
Sementara itu, tanggal favorit pada saat Nataru 2023/2024 diprediksi akan terjadi pada Jumat (22/12/2023) dan Sabtu (23/12/2023). “Tapi sekali lagi ini masih prediksi karena ini belum juga bisa kita pertajam karena keterisian tiket belum begitu tinggi, masih sekitar 30%,” ujar Joni.