Logo Bloomberg Technoz

“[Pilihannya] ada ke Baranangsiang, ada juga usulannya sampai ke Ciawi, ada juga yang ke Tanah Baru, dulu awalnya (diusulkan). Tapi terakhir sih ke Baranangsiang lagi informasinya,” lanjutnya. 

Sementara untuk jalurnya, Risal memastikan, pembangunan LRT hingga ke Bogor melalui Tol Jakarta-Bogor-Ciawi (Jagorawi). “Lewat Jagorawi pastinya kan, ya (di pinggir tol) lah. Di tengah tol nanti ketabrak,” pungkasnya. 

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo memerintahkan jajarannya untuk segera melakukan studi perpanjangan jalur Light Rail Transit (LRT) hingga ke Kota Bogor.

Arahan itu disampaikan Jokowi dalam rapat terbatas integrasi moda transportasi publik di Istana Merdeka, Rabu (27/9/2023). 

“Saya minta segera distudi pembangunan LRT hingga ke Kota Bogor, karena kalau kita lihat LRT yang sekarang sudah penuh terus. Juga pembangunan jalur LRT Kelapa Gading menuju Manggarai, agar cakupan dan jangkauan transportasi massal ini semakin luas,” kata Presiden.

Dalam pokok arahannya, Jokowi menginginkan pengintegrasian seluruh moda transportasi, sehingga memudahkan masyarakat menggunakan transportasi umum. Jokowi menginginkan semua akses hingga stasiun moda transportasi saling terhubung.

“Segera eksekusi adalah bagaimana kita mengintegrasikan moda transportasi ini dengan moda transportasi lainnya seperti Transjakarta, bus, taksi online, ojek online,” ujar Presiden.

(dov/wep)

No more pages