Logo Bloomberg Technoz

LPS Likuidasi 7 Sampai 8 BPR Tiap Tahun, Ini Pemicunya

Mis Fransiska Dewi
06 December 2023 21:50

Ilustrasi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). (Dok. LPS)
Ilustrasi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). (Dok. LPS)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Purbaya Yudhi Sadewa mengungkapkan setidaknya ada tujuh hingga delapan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) yang dilikuidasi tiap tahunnya.

Tahun ini, LPS melakukan resolusi atas empat BPR, yang hingga 31 Oktober 2023 sudah dibayarkan klaimnya kepada nasabah sebesar lebih dari Rp260 miliar.

"Memang BPR setiap tahun ada yang jatuh atas 7-8, [kondisi] tahunnya rendah, tetapi bukan karena pemburukan ekonomi, itu utamanya karena bank manajemen dan fraud saja," ujar Purbaya dalam acara LPS Awards 2023, Rabu (6/12/2023).

Dari sisi resolusi bank, lanjut Purbaya, LPS senantiasa bergerak cepat dalam melakukan resolusi bank agar kepercayaan nasabah perbankan tetap terjaga. Kapasitas LPS dalam penanganan bank pun cukup mumpuni, dengan total aset LPS per bulan Oktober 2023 mencapai Rp211,76 triliun.

Sebagai otoritas penjaminan simpanan, LPS juga menyelenggarakan perannya untuk turut menjaga stabilisasi keuangan Indonesia. Pada Oktober 2023, cakupan rekening bank yang dijamin NUV oleh LPS juga mencukupi, yaitu penjaminan terbaru mencapai 99,96% atau sebesar 546,64 juta rekening.