Logo Bloomberg Technoz

Status WhatsApp Bisa Nyambung ke Instagram, Begini Caranya

Rosmayanti
05 December 2023 20:00

Instagram (Dok: Bloomberg)
Instagram (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - WhatsApp tengah menguji coba fitur yang memungkinkan pengguna menyambungkan status mereka ke Instagram. Fitur uji coba tersebut tengah diberikan untuk pengguna Beta yang memiliki WhatsApp Beta versi 2.23.25.20.

Pengguna dapat memilih mengaktifkan fitur ini sebagai sebuah opsional. Dengan kata lain, jika fitur ini tidak diaktifkan, pengguna tidak akan membagikan status WhatsApp mereka di Instagram.

Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna hanya perlu membuka Settings > Privacy > Status > Share my status updates > Instagram.

Menyambungkan status WhatsApp ke Instagram bisa membantu Pengguna menghemat waktu dan memudahkan proses update status secara terintegrasi.

Selain itu, fitur ini juga memungkinkan Anda untuk mengintegrasikan konten Anda di berbagai platform, sehingga Anda tidak perlu mengunggah status secara terpisah di setiap aplikasi.

Instagram (Dok: Bloomberg)