Logo Bloomberg Technoz

WHO Minta Israel Cabut Perintah Pengosongan Gudang Medis di Gaza

News
05 December 2023 06:30

Keluarga Palestina di rumah hancur pada hari kedua gencatan senjata di kamp pengungsi Nuseirat, Gaza, Sabtu (25/11/2023). (Ahmad Salem/Bloomberg)
Keluarga Palestina di rumah hancur pada hari kedua gencatan senjata di kamp pengungsi Nuseirat, Gaza, Sabtu (25/11/2023). (Ahmad Salem/Bloomberg)

Nick Wadhams - Bloomberg News

Bloomberg, Kepala Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) meminta Israel untuk membatalkan perintah mengosongkan gudang medis di Jalur Gaza selatan, dan menyuarakan peringatan tentang krisis kemanusiaan yang akan terjadi ketika pasukan Israel memperluas perang mereka melawan Hamas.

WHO mendapat perintah bahwa mereka harus memindahkan pasokan dari dua gudang medisnya di Jalur Gaza selatan dalam waktu 24 jam “karena operasi darat akan membuat pasokan tersebut tidak dapat digunakan lagi,” tulis Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam sebuah postingan di situs media sosial X. .

“Kami mengimbau Israel untuk mencabut perintah tersebut, dan mengambil segala tindakan yang mungkin untuk melindungi warga sipil dan infrastruktur sipil, termasuk rumah sakit dan fasilitas kemanusiaan,” tulis Ghebreyesus.

Israel telah menyerukan warga untuk mengevakuasi daerah di Gaza selatan, dan memperingatkan bahwa serangan mereka di sana akan sama sengitnya dengan serangan di wilayah utara, di mana sebagian besar infrastruktur sipil telah diratakan.