Logo Bloomberg Technoz

Gunung Marapi Erupsi, 11 Pendaki Ditemukan Tewas

Ezra Sihite
04 December 2023 12:08

Gunung Merapi muntahkan Awan Panas Guguran (APG) pada hari ini, Jumat (1/12). (Sumber Foto: CCTV BPPTKG - Badan Geologi)
Gunung Merapi muntahkan Awan Panas Guguran (APG) pada hari ini, Jumat (1/12). (Sumber Foto: CCTV BPPTKG - Badan Geologi)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Basarnas membenarkan bahwa 11 pendaki meninggal dunia usai erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat (Sumbar). Oleh karena itu pada saat ini masih ada 12 orang pendaki yang hilang dan masih dicari.

"Ada 11 meninggal, 3 selamat dan 12 orang dicari menurut informasi dari Basarnas setempat," kata Humas Basarnas Pusat Arief Pratama dihubungi Bloomberg Technoz, Senin (4/11/2023).

Diketahui sebelumnya ada sedikitnya 26 orang yang dicari dari 75 orang pendaki yang naik ke Gunung Marapi. Namun kemudian ditemukan 11 orang dalam kondisi meninggal dunia. 

Pada Senin (4/12/2023) pencarian untuk sementara dihentikan lantaran di lokasi Gunung Marapi terjadi hujan batu dan erupsi kembali terjadi.

"Saat ini pencarian masih dihentikan karena hujan baru nanti dilanjutkan lagi. Tadi jam 6.00 (pagi) juga sempat hujan," kata Arief lagi.