Logo Bloomberg Technoz

Roket Buatan Elon Musk Orbitkan Satelit Mata-mata Pertama Korsel

News
02 December 2023 12:30

Roket milik SpaceX, Falcon Heavy tengah bersiap membawa pesawat antariksa milik NASA dengan rute Psyche. (Dok: Bloomberg)
Roket milik SpaceX, Falcon Heavy tengah bersiap membawa pesawat antariksa milik NASA dengan rute Psyche. (Dok: Bloomberg)

Jon Herskovitz and Shinhye Kang - Bloomberg News

Bloomberg, Salah satu roket Elon Musk dari SpaceX bakal membawa satelit mata-mata Korea Selatan ke orbit saat persaingan dengan Korea Utara makin meluas ke luar bumi.

SpaceX Falcon 9 yang membawa satelit pengintai buatan dalam negeri pertama Seoul diluncurkan dari Pangkalan Angkatan Luar Angkasa Vandenberg di California pada pukul 10:19, Jumat (1/12/2023, waktu setempat, menurut kementerian pertahanan Korea Selatan.

Satelit tersebut memasuki orbit setelah berhasil memisahkan diri dari roket 14 menit setelah peluncuran dan juga melakukan komunikasi pertama dengan stasiun bumi, kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan.

Peluncuran ini dilakukan setelah Korea Utara menempatkan satelit mata-mata pertamanya ke orbit bulan lalu, sehingga rezim Kim Jong Un dapat mengawasi pergerakan pasukan AS di wilayah tersebut.