Logo Bloomberg Technoz

Pada saat yang bersamaa, variabel penguatan rupiah saat ini pun bisa turut mempengaruhi penekanan harga BBM tersebut.

"Jadi variabel itulah yang kemudian akan membuat BBM nonsubdisi kemungkinan besa akan turun."

Analis Industri dan Regional Bank Mandiri Ahmad Zuhdi mengatakan lantaran harga minyak dunia masih berpeluang turun ke level US$75/barel hingga akhir tahun ini, sehingga membuka peluang harga BBM nonsubsidi kembali turun pada Desember.

“Kita bisa expect harga pada Desember akan turun lagi untuk BBM [nonsubsidi], karena harga minyak menurun sedangkan kurs [dolar AS] menguat,” imbuhnya.

Minyak WTI untuk pengiriman Januari drop 2,5% menjadi US$74,07/barel di New York, sedangkan Brent untuk Februari turun 2,4% menjadi US$78,88/barel.

Berikut Daftar Harga BBM di Seluruh SPBU, Desember 2023:

Pertamina

  • Pertamax: Rp13.350/liter
  • Pertamax Turbo: Rp15.350/liter
  • Dexlite: 15.550/liter
  • Pertamina Dex: Rp 16.200/liter
  • Pertamax Green 95: Rp 14.900/liter

Shell

  • Shell Super: Rp13.990/liter
  • Shell V-Power: Rp15.140/liter
  • Shell V-Power Diesel:Rp16.330/liter
  • Shell V-power Nitro+: Rp15.480/liter

BP-AKR

  • BP 92: Rp13.950/liter
  • BP Ultimate: Rp15.140/liter
  • BP Diesel: Rp15.665/liter

Vivo

  • Revvo 90: 12.200 (tetap)
  • Revvo 92: Rp 13.900/liter
  • Revvo 95: Rp 14.900/liter

(wdh)

No more pages