Logo Bloomberg Technoz

Untuk jenis BP Ultimate atau RON 95 kini dibanderol Rp15.140/liter atau turun Rp110 dari harga sebelumnya di Rp15.270. Sementara itu, untuk BBM diesel mereka, yakni BP Diesel kini harganya dipatok Rp15.665/liter atau turun Rp1.315 dari harga sebelumnya di Rp16.980.

Lalu, operator SPBU Vivo, yang di kelola oleh Vivo Energy juga terpantau menurunkan harga BBM per 1 Desember ini. Harga BBM setara Pertamax tersebut kini dibanderol Rp13.900/liter atau turun Rp200 dari harga sebelumnya Rp14.100.

Sementara itu, untuk Revvo 95  kini dibanderol Rp14.900/liter ataau turun Rp200 dari harga bulan sebelumnya Rp15.100. Namun, jenis Revvo 90, atau setara Pertalite tersebu masih dibanderol Rp12.200/liter atau tetapsama dari bulan sebelumnya.

Berikut daftar lengkap harga BBM di SPBU Shell. BP-AKR, dan Vivo per 1 Desember 2023:

Shell

Shell Super: Rp13.990/liter

Shell V-Power: Rp15.140/liter

Shell V-Power Diesel:Rp16.330/liter

Shell V-power Nitro+: Rp15.480/liter

BP-AKR

BP 92: Rp13.950/liter

BP Ultimate: Rp15.140/liter

BP Diesel: Rp15.665/liter

Vivo

Revvo 90: 12.200 (tetap)

Revvo 92: Rp 13.900/liter

Revvo 95: Rp 14.900/liter

(wdh)

No more pages