Cuan Anthoni Salim & Low Tuck Kwong Menguap Imbas Harga Batu Bara
Mis Fransiska Dewi
01 December 2023 15:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Dua perusahaan batu bara milik konglomerat RI, Low Tuck Kwong dan Anthoni Salim, kompak mengalami penurunan kinerja, imbas fluktuasi harga komoditas tersebut.
Kedua perusahaan itu adalah, PT Bayan Resources Tbk (BYAN) dan PT Bumi Resources Tbk (BUMI).
Bayan Resources (BYAN) mencatat penurunan laba bersih hingga 44,05% secara tahunan menjadi US$910,5 juta pada kuartal III-2023. Akibatnya, laba bersih per saham BYAN menyusut menjadi US$0,03 dari sebelumnyaUS$ 0,05.
Penurunan laba bersih ini sejalan dengan penurunan pendapatan. Bayan Resources (BYAN) membukukan pendapatan senilai US$2,75 miliar per akhir kuartal III-2023. Realisasi ini menurun 17,6% dari pendapatan di periode yang sama tahun lalu yang mencapai US$3,34 miliar.
Laba bersih emiten yang dikendalikan oleh Anthoni Salim dan Grup Bakrie, Bumi Resources (BUMI), bahkan merosot 84,05% secara tahunan menjadi US$58,26 juta per akhir kuartal III-2023.