Logo Bloomberg Technoz

11 Proyek Migas RI yang Onstream Tahun Ini, Habiskan Capex Rp11 T

Sultan Ibnu Affan
01 December 2023 09:10

Produksi gas lepas pantai Husky-CNOOC Madura Limited. (Dok: Perusahaan)
Produksi gas lepas pantai Husky-CNOOC Madura Limited. (Dok: Perusahaan)

Bloomberg Technoz, Jakarta – Pemerintah menargetkan 11 proyek minyak dan gas bumi (migas) bisa mulai beroperasi atau onstream pada 2023 dengan total nilai belanja modal atau capital expenditure (capex) sebanyak US$709,2 juta (sekitar Rp11 triliun asumsi kurs saat ini).

Menurut data Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas), kesebelas proyek tersebut dapat menambah cadangan minyak Indonesia sebanyak 19.077 barel per hari (bph) dan gas sejumlah 454 juta standar kaki kubik per hari (MMSCFD).

“Per 31 Oktober 2023, sebanyak 6 proyek telah onstream,” kata Kepala SKK Migas Dwi Sutjipto di Komisi VII DPR RI, Kamis (30/11/2023).

Tahun ini, investasi hulu migas diperkirakan mencapai US$13,8 miliar (sekitar Rp214,25 trililun), naik 6% dari long term plan (LTP) dan 14% lebih tinggi dari 2022, serta di atas tren investasi eksplorasi dan produksi global.

“Secara global, menurut IHS Markit atau S&P Global per Oktober 2023, tahun ini diperkirakan rata-rata investasi global tumbuh sekitar 6,5%. Ini baru yang onshore. Ini sebagai pembanding saja untuk melihat investasi di Indonesia,” sebut Dwi. 

Outook investasi hulu migas RI./dok. SKK Migas