Logo Bloomberg Technoz

4 Pintu Air Naik dan Prediksi Hujan, Jakarta Siaga Banjir Lagi

Angga Indrawan
01 December 2023 07:40

Seorang wanita diangkut melalui banjir dengan becak di Jakarta, Jumat (18/1/2013). (Dimas Ardian/Bloomberg)
Seorang wanita diangkut melalui banjir dengan becak di Jakarta, Jumat (18/1/2013). (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Penanggulanan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta merilis sebanyak empat muka air di sejumlah pintu di Jakarta mengalami kenaikan, Jumat (1/12/2023) pagi. DKI Jakarta siaga banjir lagi hari ini.

Dilansir laman BPBD DKI, sebanyak tiga pintu air berstatus siaga III, sementara itu satu pintu air berstatus siaga II. Pantauan dilakukan pada pukul 6 pagi.

Kenaikan muka air terjadi di Pintu Air Manggarai (790 cm) yang berarti berstatus siaga III. Status serupa juga terjadi di pintu air Pos Angke Hulu (205 cm) dan Pintu Air Pasar Ikan (188 cm).

Status Siaga II terjadi di pintu air Pos Sunter Hulu (250 cm). Berdasarkan prakiraan BMKG sebagian besar kota-kota besar di Indonesia akan mengalami hujan dengan intensitas ringan hingga lebat pada Jumat (1/12).

Adapun berdasarkan prakiraan BMKG pada hari ini, sebagian besar kota-kota besar di Indonesia akan mengalami hujan dengan intensitas ringan hingga lebat pada Jumat (1/12).