Anak Orang Terkaya Ketiga Dunia Mundur Sebagai CEO Berluti
News
30 November 2023 14:50
Angelina Rascouet - Bloomberg News
Bloomberg, Antoine Arnault mengundurkan diri dari jabatan Chief Executive Officer (CEO) Berluti, perusahaan pembuat sepatu yang merupakan bagian dari LVMH Moet Hennessy Louis Vuitton. Sebagai bagian dari perombakan eksekutif yang berpotensi memunculkan pertanyaan tentang suksesi di grup mewah terbesar di dunia.
Menurut pernyataan, anak tertua dari orang terkaya di dunia, menurut Bloomberg Billionare Index, Bernard Arnault itu akan tetap menjabat menjadi chairman dari merek asal paris tersebut. Sedangkan posisinya sebelumnya sebagai CEO akan digantikan oleh Jean-Marc Mansvelt, yang pindah dari merek perhiasan LVMH Chaumet. Perubahan ini efektif mulai 1 Januari.
Pengumuman ini kemungkinan besar akan memicu spekulasi baru mengenai suksesi di perusahaan mewah ini, yang saat ini dipimpin oleh Bernard Arnault yang berusia 74 tahun, orang terkaya kedua di dunia menurut Indeks Miliarder Bloomberg.
Antoine Arnault, yang telah menjabat sebagai CEO Berluti sejak tahun 2011, juga akan tetap memegang peran sebagai chairman di spesialis kasmir Loro Piana, serta tanggung jawab pengawasan untuk citra dan lingkungan di LVMH.