Logo Bloomberg Technoz

Ikuti Luhut, Aismoli Minta TNI-Polri Pakai Motor Listrik

Dovana Hasiana
29 November 2023 16:10

Suasana pameran motor listrik Inabuyer EV Expo 2023 di Smesco, Jakarta, Rabu (29/11/2023). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristrianto)
Suasana pameran motor listrik Inabuyer EV Expo 2023 di Smesco, Jakarta, Rabu (29/11/2023). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristrianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ketua Asosiasi Motor Listrik Indonesia (Aismoli) Budi Setiyadi mengutip pernyataan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan yang mengatakan motor listrik harus segera digunakan pada instansi pemerintah, khususnya TNI dan Polri. 

Budi mengatakan, penggunaan motor listrik di lingkup TNI-Polri bisa meningkatkan kesadaran masyarakat soal keberadaan motor listrik dan pada akhirnya bisa meningkatkan jumlah penjualan motor listrik di Indonesia. 

“Saya masih ingat yang disampaikan Pak Luhut waktu itu. Kita harapkan sepeda motor listrik maupun bus listrik, ini harus bisa segera digunakan  terutama untuk TNI dan Polri. Kenapa demikian? sangat strategis sekali makala TNI dan Polri sudah bisa menggunakan, pastinya banyak masyarakat yang melihat dan akan mencoba mencontoh,” ujar Budi dalam Inabuyer EV Expo 2023, Rabu (29/11/2023). 

Dikonfirmasi lebih lanjut, Budi mengatakan TNI Polri sudah mulai menggunakan motor listrik sebagai kendaraan operasional. Dirinya tidak menjelaskan berapa jumlah pesanan yang dilakukan kedua instansi tersebut, namun memastikan bahwa instansi tersebut telah melakukan pembelian ke beberapa merek motor listrik sebagai kendaraan operasional untuk patroli dan pengawalan. 

Namun, pemesanan tidak hanya dilakukan untuk motor listrik, melainkan juga mobil listrik. Budi mengatakan, Korlantas Polri telah memiliki mobil listrik untuk kegiatan patroli.