"Kami tidak yakin bahwa kedua mata uang ini memiliki dukungan yang cukup di sisi suku bunga untuk diperdagangkan secara berkelanjutan di atas 1.10 dan lebih memilih koreksi di bawah 1.0900 dalam beberapa hari ke depan."
Meskipun begitu, perdebatan mengenai suku bunga dan pelemahan dolar masih hangat, dengan pasar memperkirakan bahwa Federal Reserve atau The Fed dan Bank Sentral Eropa akan menurunkan suku bunga sekitar satu persen penuh tahun depan.
Gubernur Fed Christopher Waller, mengatakan pada hari Selasa bahwa ia "semakin yakin" bahwa kebijakan suku bunga Fed sudah cukup tinggi untuk mengembalikan inflasi ke target 2% bank sentral, memberikan dorongan segar untuk menurunkan hasil obligasi dan nilai dolar.
Pola musiman juga menunjukkan bahwa pelemahan dolar biasanya terjadi menjelang akhir tahun. Sejak tahun 2005, indeks dolar Bloomberg rata-rata turun 0,4% pada bulan Desember. Penurunan tersebut semakin mencolok selama dekade terakhir, dengan rata-rata mata uang tersebut turun 0,6%, menjadikan bulan terakhir sebagai bulan terburuk dalam setahun.
Namun, Kit Juckes, kepala strategi valuta asing di Societe Generale di London, mengatakan dia tidak akan terkejut jika euro kembali ke 1.0950, mencatat bahwa pergerakan euro terhadap dolar juga telah dibantu oleh aliran keuangan akhir bulan.
(bbn)