Upaya Transisi Energi 4 BUMN Anggota MIND ID, Siapa Terdepan?
Sultan Ibnu Affan
27 November 2023 15:50
Bloomberg Technoz, Jakarta – Pemerintah melalui holding badan usaha milik negara (BUMN) sektor pertambangan yang digawangi oleh PT Mineral Industri Indonesia (MIND ID) membeberkan rencana grup dalam upaya menekan emisi, sejalan dengan komitmen Indonesia dalam transisi energi.
MIND ID, perseroan yang setidaknya memiliki 4 anak usaha pertambangan yang mayoritas operasionalnya didominasi oleh energi fosil, berkomitmen untuk mengganti skema dan formulasi operasional pertambangan kepada energi yang lebih ramah lingkungan.
"Kami berkomitmen mendukung aspirasi pemerintah untuk melakukan akselerasi transisi energi dalam pengurangan emisi gas rumah kaca. Strategi yang kami formulasikan berbasis prinsip-prinsip ramah lingkungan berbasis EBT," ujar Direktur Utama MIND ID Hendri Prio Santoso dalam rapat dengar pendapat bersama Komisi VII DPR, Senin (27/11/2023).
Hendi mengatakan perseroan juga kini telah memiliki peta jalan transisi, yang nanatinya bakal diimplementasikan dalam kegiatan penambangan hingga pengolahan hasil tambangan.
Beberapa upaya tersebut mencakup penggunaan energi baru terbarukan (EBT), implementasi teknologi efisiensi energi untuk mengurangi konsumsi energi dan biaya operasional, serta penggunaan teknologi hijau dalam proses pertambangan.