Logo Bloomberg Technoz

Bandara Changi akan Gunakan AI untuk Kurangi Antrean Pemeriksaan

News
27 November 2023 14:40

Ilustrasi Bandara Changi di Singapura. (Hollie Adams/Bloomberg)
Ilustrasi Bandara Changi di Singapura. (Hollie Adams/Bloomberg)

Ameya Karve - Bloomberg News

Bloomberg, Bandara Changi di Singapura sedang menguji penggunaan sistem berbasis kercedasan buatan (AI) yang berpotensi memangkas waktu pemeriksaan keamanan penumpang menjadi setengahnya, seperti yang dilaporkan Straits Times pada hari Minggu. 

Uji coba menggunakan kecerdasan buatan dan pembelajaran mesin yang dilakukan di Terminal 3 untuk memeriksa dan menginterpretasi gambar dari mesin sinar-X yang memeriksa bagasi kabin di gerbang keberangkatan. Ini mengurangi waktu yang diperlukan untuk memproses gambar-gambar ini dan kemungkinan kesalahan manusia, kata surat kabar tersebut, mengutip operator bandara kota tersebut.

Hasil awal menunjukkan bahwa sistem baru ini berkinerja sama baiknya atau bahkan lebih baik daripada petugas keamanan manusia dalam mendeteksi beberapa barang terlarang, menurut laporan tersebut. Pengembangan ini masih dalam tahap awal dengan tujuan akhir untuk meningkatkan tingkat otomatisasi.

Uji coba untuk sistem pemindaian kecerdasan buatan ini dilakukan seiring dengan perkiraan jumlah pelancong ke pusat keuangan yang diharapkan pulih ke tingkat sebelum pandemi pada tahun depan, dan terus meningkat setelah itu.