Logo Bloomberg Technoz

Rupiah Masih Terbaik Asia, Tapi Mungkin Tak akan Lama

News
27 February 2023 12:54

Ilustrasi Rupiah. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Ilustrasi Rupiah. (Dimas Ardian/Bloomberg)

David Finnerty - Bloomberg News

Bloomberg  - Rupiah menduduki peringkat teratas di daftar mata uang Asia. Namun momentum ini mungkin tidak akan bertahan lama.

Mengutip Bloomberg News, pelaku pasar kini sedang menghitung ulang seberapa tinggi kenaikan suku bunga acuan di Amerika Serikat (AS) dan seberapa kuat dukungan transaksi berjalan (current account) terhadap rupiah. Dua faktor ini mungkin akan membuat rupiah melemah.

Mata uang Ibu Pertiwi menguat lebih dari 2% sepanjang tahun ini, melampaui mata uang regional.

“Imbal hasil (yield) obligasi yang tetap tinggi akan membuat volatilitas meningkat. Ini tentu bukan kabar baik bagi rupiah,” kata Alvin Tan, Head of Asia FX Strategy di RBC Capital Market yang berbasis di Singapura.