Logo Bloomberg Technoz

BPBD Jakarta sendiri juga mengimbau warganya untuk senantiasa berhati-hati dengan adanya potensi banjir dengan status waspada, di wilayah Kota Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. 

"Berdasarkan hasil analisis data dari Impact Based Forecast (BMKG), Satgas Banjir (PUPR) dan Inarisk (BNPB), maka perlu diantisipasi potensi banjir dengan status Waspada di wilayah kota Adm. Jakarta Selatan dan Jakarta Timur," tulis BPBD Jakarta dalam akun instagram resminya @bpbddkijakarta, Sabtu (25/11/2023). 

BPBD Jakarta tak luput mengingatkan warganya agar terus senantiasa memantau tinggi muka air, mengunduh buku panduan kesiapsiagaan, serta memperbarui informasi mengenai banjir. Bilamana dalam kondisi darurat BPBD mengarahkan untuk menghubungi nomor 112.

(prc/dhf)

No more pages