META Tetap Pertimbangkan Relisting Usai Mundur dari Bursa Saham
Mis Fransiska Dewi
23 November 2023 18:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Emiten milik Anthoni Salim, PT Nusantara Infrastructure Tbk (META), tidak menutup kemungkinan untuk kembali ke bursa saham (relisting) usai melakukan delisting.
"Kami pikirkan, ini ide yang bagus, kita akan lihat lagi ke depan bagaimana," ujar Direktur Utama META M. Ramdani Basri, Kamis (23/11/2023).
Seperti diketahui, META berencana mundur sebagai perusahaan tercatat (go private). Ada sejumlah alasan perusahaan memutuskan mundur dari bursa saham.
Pertama setelah penambahan modal dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu atau Rights Issue di tahun 2010 dan 2018, perseroan tidak melakukan penggalangan dana (capital raising) dari pasar modal dan tidak ada rencana untuk melakukannya di masa depan.
Kedua, kinerja keuangan per 30 Juni 2023 dan 30 September 2023 perseroan merugi. Selanjutnya, perseroan tidak memberikan dividen kepada pemegang sahamnya setelah tahun buku 2018.