"Saya tidak boleh bicara visi dan misi. Tapi sebagai mantan panglima, mantan jenderal, saya bisa merasakan getaran hati saudara-saudara sekalian. Dan saudara-saudara pasti bisa merasakan getaran hati saya," ungkap Prabowo.
"Terima kasih, hati saya terima kasih. Tolong dicatat saya tidak minta dukungan kepala desa Jabar disini, pada hari ini. Tapi saya berharap, berharap kan nggak dilarang, saya berharap dan berdoa bahwa saudara tidak lupa dengan saya," jelas Ketua umum Gerindra ini.
Sebelumnya, diketahui delapan organisasi desa yang tergabung dalam Desa Bersatu untuk Indonesia Maju diketahui memberikan dukungan kepada pasangan calon nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka untuk Pemilu 2024. Acara itu diadakan di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK) pada Minggu (19/11/2023).
Bahkan cawapres Prabowo, Gibran diketahui hadir di acara silaturahmi tersebut. Acara itu dihadiri oleh ribuan kepala desa yang notabene merupakan aparat pemerintahan yag semestinya harus netral pada pemilu.
(prc)