Taylor merupakan mantan co-CEO Salesforce Inc. dan direktur di Twitter sebelum diakuisisi oleh Elon Musk. Direktur lainnya termasuk Larry Summers, adalah Menteri Keuangan AS pada masa pemerintahan Presiden Bill Clinton, dan anggota yang sudah ada, Adam D'Angelo, co-founder dan CEO Quora Inc.
OpenAI sekarang sedang bekerja “untuk mencari tahu detailnya,” kata perusahaan dalam sebuah posting di X, yang sebelumnya bernama Twitter.
Dewan yang telah dibentuk ulang ini mungkin belum final: prioritas utamanya adalah menominasikan dan memilih hingga sembilan direktur baru, menurut seseorang yang memiliki pengetahuan langsung tentang pertimbangan tersebut, dilaporkan Bloomberg News.
Komposisi dewan terbukti menjadi titik utama dalam negosiasi, dan para pihak masih menentukan anggota mana - selain D'Angelo, yang telah ditunjuk - yang akan tetap berada di dewan OpenAI terbaru.
Altman setuju untuk tidak berada di dewan pada awalnya untuk menyelesaikan kesepakatan, kata orang ini. Kemungkinan Altman akan bergabung dengan dewan pada akhirnya.
Microsoft, investor terbesar OpenAI mungkin akan menaruh perwakilan pada struktur dewan yang baru. Tugasnya sebagai pengamat dewan dan mungkin dengan satu atau lebih kursi dewan, kata orang tersebut.
Kembalinya Altman menutup drama beberapa hari yang membuat startup AI paling terkenal di dunia ini mengalami kekacauan. Dua anggota dewan baru ini memiliki daya tarik bagi para investor Wall Street ataupun orang -orang di Silicon Valley.
Summers, seorang akademisi Harvard dan kontributor tetap Bloomberg TV, menjabat pada dewan direksi di beberapa startup, termasuk Block Inc milik Jack Dorsey. Taylor adalah direktur di Shopify Inc. dan membantu mengarahkan penjualan Twitter ke Musk tahun lalu, bertindak sebagai kekuatan yang menenangkan selama masa-masa sulit.
OpenAI mencapai kesepakatan untuk mempekerjakan kembali co-foundernya setelah empat hari negosiasi dengan risiko tinggi, dan setelah hampir semua karyawannya mengancam akan berhenti jika Altman tidak kembali.
Pengangkatannya kembali memicu ucapan selamat kepada X dari para pemain kunci dalam kisah ini, termasuk mantan presiden perusahaan Greg Brockman — yang turut mengatakan dirinya juga akan kembali — dan Chief Technology Officer (CTO) Mira Murati.
Dewan dan Altman, termasuk para pendukungnya sepakat melakukan penyelidikan independen atas keputusan dewan yang memecat Altman akhir pekan lalu dan menggemparkan dunia AI, menurut sumber yang mengetahui masalah tersebut. OpenAI menolak berkomentar atas penyelidikan tersebut, dilansir dari Wall Street Journal.
- Dengan asistensi Rachel Metz dan Vlad Savov.
(bbn)