4 Saham MNC Group Milik Hary Tanoesoedibjo Masuk Zona Saham Gocap
Muhammad Julian Fadli
22 November 2023 13:51
Bloomberg Technoz, Jakarta - Saham MNC Group milik Hary Tanoesoedibjo alias HT, PT MNC Capital Indonesia Tbk (BCAP) resmi masuk zona saham Rp50/saham alias saham gocap.
Ini setelah saham BCAP kehilangan satu poin atau setara 1,96% ke level Rp50/saham. Level ini bahkan segera tersentuh sejak pembukaan pagi ini, Rabu (22/11/2023).
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), sebanyak 4,47 juta saham telah ditransaksikan sepanjang perdagangan hari ini. Nilai transaksi sebesar Rp223,74 juta dengan frekuensi sebesar 131 kali.
Masuknya saham BCAP menggenapkan jajaran saham MNC Group yang diperdagangkan di zona gocap. Total, ada empat saham MNC Group yang ada di zona ini.
Sebelum BCAP, saham PT MNC Asia Holding Tbk (BHIT) lebih dulu masuk zona saham gocap. Demikian juga dengan saham PT MNC Energy Investments Tbk (IATA) dan PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV).