Logo Bloomberg Technoz

Biaya Codelco Bengkak, Sinyal Masa Sulit Industri Tambang Tembaga

News
22 November 2023 13:10

Pertambangan tembaga di Cile./dok. Bloomberg
Pertambangan tembaga di Cile./dok. Bloomberg

James Attwood - Bloomberg News

Bloomberg, Codelco berencana mengeluarkan dana tambahan sebesar US$720 juta (Rp11,21 triliun) untuk merombak tambang tertuanya, seiring dengan upaya pemasok logam terbesar di dunia tersebut untuk menjalankan proyek-proyek yang terlambat dan melebihi anggaran serta menahan kemerosotan produksi.

Perusahaan pertambangan tembaga milik negara Cile tersebut telah menghabiskan US$5,7 miliar untuk mengubah tambang tembaga terbuka Chuquicamata menjadi tambang bawah tanah dan sedang dalam proses menghabiskan US$1,3 miliar untuk infrastruktur terkait, menurut hasil rapat pemegang saham.

Kini mereka sedang mencari persetujuan lingkungan untuk penyesuaian desain dan pekerjaan pelengkap, menurut dokumen yang diunggah di situs jejaring Pemerintah Cile, dikutip Bloomberg, Rabu (22/11/2023).

Belanja tambahan Codelco, yang justru tidak akan meningkatkan kapasitas atau masa manfaat Chuquicamata, adalah contoh terbaru betapa mahal dan menantangnya membangun tambang di tengah meningkatnya pengawasan sosial dan lingkungan serta memburuknya kualitas bijih.