Logo Bloomberg Technoz

Investor Asing Diam-diam Obral 10 Saham Ini, BBCA Paling Banyak

Muhammad Julian Fadli
21 November 2023 08:04

Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)
Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pada perdagangan kemarin, Senin (20/11/2023), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 17,22 poin atau 0,25% ke 6.994,88.

Tidak searah dengan tren positif yang terjadi, investor asing justru mencetak aksi jual bersih (net sell) mencapai Rp266,33 miliar pada perdagangan saham seluruh pasar. Sementara, pada pasar reguler, investor asing juga mencatat net sell sejumlah Rp309,39 miliar.

Penutupan Saham BBCA pada Senin (20/11/2023) (Bloomberg)

Adapun investor asing tercatat net sell terbanyak pada saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) mencapai Rp355,58 miliar. Bersamaan dengan tekanan jual, saham BBCA ikut melemah 2,2% ke level Rp8.875/saham.

Berikut 10 saham dengan angka net sell tertinggi oleh investor asing selama perdagangan Senin (20/11/2023):

  1. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp355,58 miliar
  2. PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) Rp118,14 miliar
  3. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp78,93 miliar
  4. PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) Rp45,02 miliar
  5. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp12,86 miliar
  6. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) Rp9,46 miliar
  7. PT Barito Pacific Tbk (BRPT) Rp8,99 miliar
  8. PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) Rp8,85 miliar
  9. PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp8,69 miliar
  10. PT Transcoal Pacific Tbk (TCPI) Rp7,18 miliar

Sementara investor asing tercatat net buy saham terbanyak pada PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) sebesar Rp74,74 miliar. Bersamaan dengan aksi beli, saham AMRT menguat 0,35% ke harga Rp2.900/saham.

Penutupan Saham AMRT pada Senin (20/11/2023) (Bloomberg)