Logo Bloomberg Technoz

Ulasan Survei Capres Terbaru Jelang Masa Kampanye Pemilu

Pramesti Regita Cindy
20 November 2023 13:05

Bakal Calon Presiden 2024 (Infografis/Bloomberg Technoz)
Bakal Calon Presiden 2024 (Infografis/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan pasangan capres cawapres yang akan berlaga di Pilpres 2024. Sebelumnya tiga pasangan calon (calon) memang sudah mendaftar ke KPU pada rentang waktu 19-25 Oktober 2023.

Sesuai undian dan penetapan nomor urut, paslon nomor urut 1 adalah Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dan pasangan nomor urut 3 adalah Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Sementara tahapan berikutnya adalah masa kampanye yakni 28 November 2023-10 Februari 2024.

Penetapan nomor urut dilakukan pada 14 November 2023. Sebagaimana hasil penghitungan jajak pendapat oleh lembaga survei, berikut hasil empat survei terakhir elektabilitas capres-cawapres:

1. Indikator Politik Indonesia merilis hasil elekstabitas pasangan capres-cawapres yang dilakukan pada 27 Oktober-1 November 2023. Berikut hasil surveinya:

  1. Prabowo-Gibran 39,7%
  2. Ganjar-Mahfud 30%
  3. Anies-Muhaimin 24,4%
  4. Tidak menjawab 5,9%.

Survei ini dilakukan secara tatap muka dengan jumlah sampel sebanyak 1.220 responden di 38 provinsi, dengan margin of error sebesar plus minus 2,9% pada tingkat kepercayaan 95%.