Harga Emas Antam Hari Ini Turun, Tapi Seminggu Naik Rp13.000
Hidayat Setiaji
20 November 2023 08:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang (Persero) Tbk turun pada perdagangan hari ini. Koreksi yang searah dengan dinamika harga emas dunia.
Pada Senin (20/11/2023), emas Antam dibanderol Rp 1.097.000/gram. Turun Rp 3.000 dibandingkan hari sebelumnya.
Sementara harga pembelian kembali (buyback) oleh Antam ada di Rp 994.000/gram. Juga turun Rp 3.000 dibandingkan kemarin.
Tepat seminggu yang lalu, harga emas Antam dan buyback ada di Rp 1.084.000 dan Rp 980.000. Jadi dalam sepekan, harga masih naik Rp 13.000 dan Rp 14.000.
Harga emas Antam hari ini dipengaruhi harga emas dunia akhir pekan lalu. Pada Jumat (17/11/2023), harga emas ditutup turun 0,04% ke US$ 1.980,01/ons.