Dua Skenario Agar Timnas Garuda Muda Lolos ke Babak 16 Besar
Fransisco Rosarians Enga Geken
17 November 2023 06:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Hasil buruk pada pertandingan penutup Grup A membuat langkah Tim Nasional (Timnas) U-17 Indonesia melaju ke babak 16 besar atau fase gugur menjadi sangat berat. Garuda muda ditekuk Timnas muda Maroko dengan skor 3-1.
Indonesia memang masih berada pada posisi ketiga Grup A karena pada saat yang bersamaan Ekuador dan Panama bermain imbang dengan skor 1-1. Hal ini membuat Indonesia dan Panama sama-sama mengoleksi 2 poin. Indonesia mendapat keuntungan berada pada posisi yang lebih tinggi karena unggul aggresivitas. Garuda Muda tercatat telah mencetak 3 gol selama pertandingan di Grup A; sedangkan Panama hanya 2 gol.
Berada pada posisi ketiga, sebenarnya Timnas U-17 Indonesia masih punya peluang untuk lolos ke fase knockout melalui pemilihan peringkat ketiga terbaik. Akan ada empat dari enam peringkat tiga yang dipilih untuk melaju ke babak 16 besar.
Namun, apakah Garuda Muda memiliki kesempatan untuk lolos sebagai peringkat ketiga terbaik?
Peluang Timnas U-17 Indonesia sangat kecil karena total poin yang dikumpulkan hanya 2 poin. Sedangkan sejumlah tim yang juga berada di peringkat ketiga tiap grup rata-rata sudah mengantongi 3 poin dan masih menyisakan satu laga untuk mendulang tambahan poin.