Penyebab Jatuhnya Pesawat TNI AU di Pasuruan Masih Diperiksa
Angga Indrawan
16 November 2023 13:55
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pesawat Super Tucano milik TNI Angkatan Udara (AU) dikabarkan jatuh sekitar pukul 12.00 WIB di Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), Pasuruan, Jawa Timur.
Lokasi jatuhnya pesawat latih berada di Desa Keduwung, Puspo, Pasuruan. Hingga saat ini TNI dan kepolisian pun masih melakukan pemeriksaan tentang jumlah penumpang dan penyebab jatuhnya pesawat tersebut.
"Jumlah awak dan penyebab jatuhnya pesawat tersebut masih dalam investigasi," kata Kepala Penerangan Daerah Militer (Kapendam) Brawijaya, Kolonel Infantri Rendra Dwi Ardhani melalui pesan singkat, Kamis (16/11/2023).
Sebelumnya, dikabarkan personil TNI AU tengah melakukan latihan dengan beberapa unit Pesawat Super Tucano. Berdasarkan informasi yang beredar, dua di antara pesawat latih tersebut dikabarkan jatuh dalam rangkaian latihan.