Logo Bloomberg Technoz

Garuda Muda bisa lolos sebagai peringkat pertama Grup A dengan raihan 5 poin seandainya menang melawan Maroko; sedangkan Panama menumbangkan Ekuador. Jika Ekuador menang lawan Panama, maka Indonesia berada di posisi kedua.

Indonesia masih bisa berharap menjadi peringkat ketiga terbaik asalkan Ekuador menumbangkan Panama.

“Yang pasti kami ingin menang, targetnya itu. Nanti soal hasil yang paling penting kami bisa lolos, bisa juara grup, runner-up, atau peringkat ketiga terbaik,” ujar Bima.

Dia pun menilai laga kontrak Maroko tidak akan mudah. Timnas Singa Atlas muda bertabur bintang masa depan sepak bola dunia. Beberapa anggota skuad ini juga sudah berlaga di liga profesional mentereng seperti Adam Boufandar di Juventus; Naoufel El Hannach di PSG, Anas Alaoui di Eintracht Frankfurt; dan Amine Ezzarhouni di Lille.

Pemain bertahan Timnas U-17, Sulthan Zaky mengatakan, Garuda Muda tak terbebani untuk memenangkan laga kontrak Maroko. Saat ini, kata dia, para pemain berfokus untuk bisa bermain maksimal dan meraih hasil terbaik.

“Suasana sekarang anak-anak happy dan tidak terlalu terbebani untuk pertandingan," kata dia. “Motivasi buat kami, apalagi membawa nama negara dan masyarakat berharap kita bisa lolos dan itu kami jadikan motivasi.”

Pada Grup B, laga terakhir akan mempertemukan Timnas U-17 Kanada vs Mali dan Spanyol vs Uzbekistan. Tim La Furia Roja muda hanya butuh hasil imbang untuk menjadi juara grup B. 

Klasemen Sementara Piala Dunia U-17 Indonesia 2023

Grup A M M S K P
Ekuador 2 1 1 - 4
Maroko 2 1 - 1 3
Indonesia 2 - 2 - 2
Panama 2 - 1 - 1

Grup B M M S K P
Spanyol 2 2 - - 6
Mali 2 1 - 1 3
Uzbekistan 2 1 - 1 3
Kanada 2 - - 2 0

(frg/wep)

No more pages