Gurihnya Margin Tebal Bank Digital
Krizia Putri Kinanti
17 January 2023 12:18
Bloomberg Technoz, Jakarta - Sejumlah bank digital memiliki margin bunga bersih (Net Interest Margin/NIM) yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan bank konvensional. Hal ini mencerminkan bunga kredit sebenarnya cukup tinggi bila dikomparasi dengan rata-rata industri.
Ambil contoh PT Bank Seabank Indonesia yang membukukan NIM 17,22% pada September 2022. Margin ini meningkat signifikan dibandingkan dengan September 2021 yang tercatat 4,58%.
Mengikuti Seabank, NIM PT Bank Neo Commerce Tbk (BBYB) juga terpantau cukup tinggi. Pada September 2022, NIM dari bank yang dikendalikan oleh PT Akulaku Silvrr Indonesia ini tercatat 12,74%, naik signfikan dibandingkan setahun sebelumnya 5,81%
Berikutnya adalah PT Bank Jago Tbk (ARTO). Bank yang dikendalikan oleh bankir senior Jerry Ng ini mencatatkan NIM digit ganda, yakni 10,47% pada September 2022. NIM ini naik tinggi dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya 6,09%.
Presiden Direktur Seabank Sasmaya Tuhuleley mengakui margin bunga bersih NIM bank digital lebih tinggi dibandingkan bank konvensional lainnya. Hal ini disebabkan oleh dampak dari model bisnis yang diterapkan.