Logo Bloomberg Technoz

Ekspor RI Oktober Anjlok, Komoditas Jadi Biang Kerok

Lavinda
15 November 2023 12:10

Ilustrasi ekspor. (Dok: Bloomberg)
Ilustrasi ekspor. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan nilai ekspor Indonesia pada Oktober tercatat US$ 22,15 miliar. Angka Turun 10,43% dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy) karena penurunan ekspor komoditas unggulan Indonesia.

Deputi Kepala BPS Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Pudji Ismartini melaporkan tren kontraksi penurunan ekspor non-migas terus berlanjut yang terjadi sejak awal tahun, terutama harga-harga komoditas unggulan yang lebih rendah dibanding kondisi tahun lalu.

"Ekspor non-migas menurun secara tahunan pada semua sektor, pertambangan -28,57%," ujar Pudji.

Rinciannya, sektor pertanian, kehutanan dan perikanan berkontribusi US$ 0,37 miliar, pertambangan dan lainnya US$ 4,26 miliar, dan sektor industri pengolahan US$ 16,14 miliar.

Secara bulanan, nilai ekspor Oktober naik 6,76% dibanding September lalu (month-to-month/mom).