Logo Bloomberg Technoz

“Impor tidak boleh dijadikan pegangan sebagai jawaban dari permasalahan beras. Harus ada solusi yang komprehensif,” kata dia.

Sebelumnya, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman membuka kemungkinan Indonesia bakal mengimpor hampir 5 juta ton beras pada 2024. Angka ini meningkat 1,5 juta ton beras dari penugasan impor beras sebesar 3,5 juta ton pada 2023. 

Amran mengatakan, hal ini dilandasi oleh berbagai tantangan yang kompleks pada sektor pertanian, namun yang paling utama adalah adanya fenomena iklim el-nino yang sangat parah.

“Berpeluang impor mencapai 5 juta ton tahun 2024. Perlu segera dilakukan upaya khusus percepatan peningkatan produksi pangan untuk memenuhi pangan masyarakat,” ujar Amran dalam agenda rapat kerja dengan Menteri Pertanian bersama Komisi IV di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Senin (13/11/2023).

(ain)

No more pages