Logo Bloomberg Technoz

Kejadian yang terjadi di MK saat ini pun membuat Megawati melakukan kilas balik tentang pembuatan MK yang diatur melalui perubahan ketiga Undang Undang Dasar (UUD) 1945 yang diatur dalam Pasal 7B, Pasal 24 Ayat 2 dan Pasal 24. Saat itu, dirinya mengaku sangat serius dalam mengawal pembentukan MK karena perannya yang dinilai penting. Menurutnya, semangat untuk mendirikan dan menjaga konstitusi untuk kepentingan semua pihak tidak berlanjut hingga saat ini. 

“Dari namanya saja, MK ini seharusnya sangat berwibawa memiliki tugas yang sangat berat dan penting guna mewakili seluruh rakyat Indonesia di dalam mengawal konstitusi demokrasi,” ujar Megawati. 

“Dengan perannya yang begitu penting, saya sangat serius menggarap pembentukannya. Saya sebagai presiden didampingi menteri sekretariat negara mencarikan sendiri gedungnya dan saya putuskan berada di dekat Istana, yaitu suatu tempat yang sangat strategis, yang disebut sebagai ring 1. Sehingga MK harus bermanfaat bukan bagi perorangan tapi bagi rakyat bangsa dan negara,” lanjutnya. 

Dengan demikian, Megawati mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mengawal Pemilu 2024 dan demokrasi dengan baik. Menurutnya, segala bentuk rekayasa hukum tidak boleh lagi terjadi. 

Megawati juga mengatakan agar masyarakat Indonesia tidak takut untuk bersuara dan berpendapat sehingga tidak terjadi penyelewengan kekuasaan. 

“Pemilu yang demokratis, jujur, adil langsung, umum, bebas, rahasia harus dijalankan tanpa ada kecuali. Rakyat jangan diintimidasi seperti dulu,” tutupnya. 

(dov/del)

No more pages