Bank Terbesar Dunia Diserang Hacker, Transaksi Pakai USB
News
10 November 2023 12:10
Katherine Doherty, Liz Capo McCormick dan Alexandra Harris - Bloomberg News
Bloomberg, Bank terbesar dunia Industrial & Commercial Bank of China atau ICBC di Amerika Serikat (AS) diserang hacker. Transaksi di cabang Manhattan, pusat keuangan dunia, terpaksa dijalankan dengan menggunakan USB stick pada Kamis (09/11/2023) waktu setempat.
Unit dari Industrial & Commercial Bank of China atau ICBC di Amerika Serikat (AS) dilanda serangan siber oleh hacker ransomware sehingga tidak dapat menyelesaikan sejumlah besar perdagangan obligasi pemerintah AS.
Ini terjadi setelah entitas yang bertanggung jawab untuk menyelesaikan transaksi dengan cepat terputus dari sistem yang kena hack.
Hal itu memaksa ICBC untuk mengirimkan rincian penyelesaian yang diperlukan kepada pihak-pihak terkait melalui kurir yang membawa stik USB di tengah upaya bank tersebut untuk membatasi gangguan.