Usai Vonis BTS 4G, Kominfo Sebut 5.000 Tower Siap Beroperasi
Dovana Hasiana
10 November 2023 06:35
Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi mengklaim, 5.000 base transceiver station (BTS 4G) akan mulai beroperasi secara bertahap hingga akhir 2023. Seluruh tower ini berada di daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T) sehingga masyarakat setempat bisa mengakses internet.
“Tahun ini (masyarakat 3T) bisa internetan,” ujar Budi, Kamis (9/11/2023).
Bahkan, kata dia, sebanyak 700 tower BTS berhasil dibangun pada daerah terpencil di daerah Papua. Seluruh tower tersebut bagian dari total sekitar 5.000 tower yang siap beroperasi tahun ini.
“Itu hak rakyat loh, menerima bandwidth untuk masyarakat 3T. Ada 700 yang memang berat di daerah Papua. Tapi 5.000 sekian bisa kita selesaikan di tahun ini,” ujar Budi.
Sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), kata dia, proyek BTS 4G memang tetap dilanjutkan walaupun sebelumnya terdapat kasus korupsi yang menjerat beberapa pihak, salah satunya mantan Menteri Kominfo Johnny G Plate. Kominfo pun sudah meminta asistensi dengan aparat penegak hukum untuk mendampingi pengerjaan proyek BTS 4G, pusat data (data center), dan penataan frekuensi.