Logo Bloomberg Technoz

Prospek Permintaan Buruk, Minyak Akan Turun Lagi

News
08 November 2023 20:25

Ilustrasi Pengeboran Minyak (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi Pengeboran Minyak (Sumber: Bloomberg)

Sharon Cho dan Malaika Kanaaneh Tapper — Bloomberg News

Bloomberg, Harga minyak turun lebih jauh setelah ditutup pada level terendah selama tiga bulan karena perkiraan penurunan konsumsi untuk wilayah Amerika Serikat (AS). Hal yang menambah ragam parameter bahwa prospek permintaan memburuk.

Harga minyak mentah jenis West Texas Intermediate (WTI) berada di bawah US$77 per barel setelah turun 4,3% pada hari Selasa. Permintaan BBM Amerika akan turun ke level terendah dalam 20 tahun terakhir tahun depan pada basis per kapita, menurut laporan pemerintah AS.

Laporan tersebut menyebutkan harga di pompa dan inflasi kemungkinan menyebabkan penurunan dalam mengemudi. Saham global juga turun karena para investor gelisah menjelang komentar-komentar lanjutan dari bank sentral AS (The Federal Reserve/The Fed).

Pergerakan harga minyak dunia jenis WTI. (Dok: Bloomberg)

Harga minyak telah turun tajam selama tiga minggu terakhir karena premi risiko perang Israel-Hamas memudar. Selain itu prospek permintaan memburuk.